Rabu, 24 April 2013

Toshiba Siap Luncurkan Ultrabook Pesaing Appple MacBook Pro

Toshiba Siap Luncurkan Ultrabook Pesaing Appple MacBook Pro
Apple kini harus mulai waspada dan berhati-hati. Pasalnya, Toshiba saat ini tengah berencana untuk segera merilis sebuah Ultrabook yang akan menyaingi produk MacBook, lewat sebuah produk yang diberi nama Kirabook.
Menurut berita yang dirilis oleh The Gadget Show, Senin (22/04/2013), Toshiba diprediksi akan menanamkan berbagai fitur terbaik di produk terbaiknya. Salah satunya adalah layar yang berukuran 13,3 inci yang akan mengunakan teknologi Retina dan teknologi touchscreen yang menggunakan layar super. Resolusi berukuran 2560x1440 piksel pada bagian layar, disebut-sebut juga akan mampu menyaingi layar Retina 13 inci dari MacBook Pro. Dengan resolusi 22qppi yang diterjemahkan dalam layar ultra-tajam, akan membuat tampilan pada layar terlihat menakjubkan. 
Bobot dari Kirabook sendiri hanya akan mencapai 2,6 kg. Sedangkan ukuran ketebalannya hanya 0,7 inci dan dilengkapi oleh konstruksi magnesium alloy. Ultrabook ini akan menggunakan sistem operasi Windows 8 yang diperkirakan akan mampu mengungguli Apple MacBook. Kirabook sendiri rencananya akan dirilis dua versi. Masing-masing Ultrabook tersebut telah ditanamkan otak berupa prosesor Intel Core i5 dan i7, RAM berkapasitas 8 GB, dan SSD 256GB untuk mendukung aplikasi booting dan loading yang super cepat.
Ultrabook terbaru dari Toshiba tersebut dilengkapi pula dengan teknologi Intel Wireless Display yang membuat kamu dapat menampilkan apa yang sedang ditampilkan pada layar Kirabook pada televisi tanpa menggunakan kabel. (ZF/AS)



Sumber   :     http://zonafone.com/

Tidak ada komentar :

Posting Komentar